Al-Amien Prenduan, TMI – Ma’had TMI Al-Amien Prenduan secara resmi membuka Semester II Tahun Ajaran 1444/1445 H. (2023/2024 M.) pada Ahad (08/10). Pembukaan tersebut dilaksanakan serentak di TMI Putra maupun Putri.
Baca Juga: Kulmas, Bekal Santri Jelang Perpulangan
KH. Dr. Ghozi Mubarok, MA. membuka secara langsung di Ma’had TMI Putra, sedangkan di Ma’had TMI Putri dibuka oleh KH. Moh. Khoiri Husni, S.Pd.I. Pembukaan ini sekaligus menandai dibukanya seluruh kegiatan Komdas dan Kompil dilingkungan Ma’had TMI.
Dalam sambutannya di depan para santri, Pengasuh mengajak segenap penghuni pondok untuk sungguh-sungguh mengerjakan dan melaksanakan tugas yang telah diamanahkan, “Kalian berada di pondok ini dalam fase khumul, jangan telalu terpesona, tergoda dengan teman yang ada diluar yang mereka tidak melewati fase ini,” tutur Kiai Ghozi.
“Pada awal semester dua kali ini, bersama-sama kita bersungguh-sungguh untuk mengerjakan tugas sebagai apapun yang telah diamanahkan oleh Allah kepada kita,” pungkasnya.
Baca Juga: Ujian Tahriri Dibuka, Pengasuh Sampaikan Dua Hal Penting dalam Ujian
Sementara itu di TMI Putri, acara dilaksanakan di Gedung Serba Guna (GESERNA). KH. Khoiri Husni, S.Pd.I menghimbau para santriwati untuk melakukan evaluasi pada diri agar mengetahui apa yang salah dan harus diperbaiki dari diri masing-masing.
“Setelah liburan pertengahan tahun yang kita lalui kemarin, kita harus kembali mempersiapkan diri kita sebaik mungkin untuk mengikuti semester baru, kalian semua haruslah melakukan evaluasi pada diri kalian masing-masing untuk mengetahui apa yang salah dan harus kalian perbaiki dan melengkapi yang kurang pada diri masing-masing, kedepannya kalian harus bersungguh-sungguh dalam belajar,” pesan salah satu anggota Majelis Kiai tersebut
Acara Pembukaan Semester II pada pagi hari ini berjalan dengan lancar, dan santri/wati tampak semangat dalam mendengarkan nasehat-nasehat yang disampaikan oleh para Kiai, dan acarapun selesai tepat waktu. (din/iqbl)
Pingback: Adakan LDP dan PKM, TMI Putri Persiapkan Calon Pemimpin Masa Depan | TMI Al-Amien Prenduan
Pingback: 275 Santri Ikuti Pelatihan Kepemimpinan dan Manajemen 2023 | TMI Al-Amien Prenduan