Amaliyah at-Tadries an-Namudzajiyah (ATN) santri/wati Kelas Akhir TMI Al-Amien Prenduan secara resmi dibuka. Kegiatan ini di Putri dibuka oleh Pimpinan dan Pengasuh Al-Amien Prenduan, KH. Dr. Ahmad Fauzi Tidjani, MA., sedangkan di Putra dibuka oleh Wakil Pimpinan dan Pengasuh Al-Amien Prenduan, KH. Dr. Ghozi Mubarok Idris, MA. pada hari Senin, 07 Desember 2020.

Dalam kegiatan praktik mengajar yang berlangsung selama dua hari (Senin-Selasa, 07-08 Desember 2020) ditunjuk masing-masing 4 orang santri dan juga 4 orang santriwati Kelas VI yang dianggap mempunyai keterampilan lebih dibandingkan yang lain untuk melakukan praktik mengajar percontohan.

Masing-masing calon guru mempraktikkan pengajaran materi ajar yang berbeda, yakni Mutholaah, Conversation, Nahwu, dan Siroh Nabawiyah di hadapan seluruh Santri/wati Kelas Akhir dengan diawasi oleh para guru master.

Sebelum berlangsungnya kegiatan ini, seluruh santri/wati telah dibekali pelatihan dalam menulis i’dad tadries (rencana/persiapan pembelajaran) dan melakukan naqd (evaluasi pembelajaran).
Adapun ujian Amaliyah Tadries untuk seluruh santri/wati kelas VI akan dilaksanakan minggu depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.