jqh pa 2015TMI – Salah satu keunggulan Ma’had Tarbiyatul Mu’allimien Al-Islamiyah (TMI) Pondok Pesantren AL-AMIEN PRENDUAN Sumenep Madura adalah mempunyai program Jam’iyyatul Qurro’ wal Huffadz (JQH). Yaitu program yang berfokus dalam mencetak Huffadz Al-Qur’an dan Qori-Qori’ah yang berkualitas. Para santri selain disiapkan menjadi para pendidik (Mu’alliem) juga sebagai Hafidh Al-Qur’an.

Pada tahun ini, sesuai dengan agenda Pondok menjelang akhir tahun pelajaran dilaksanakan acara Tasyakkur Hifdh Juz ‘Amma, 5, 10, 15, 20, 25 dan 30 Juz pada hari Jum’at (08/05) untuk TMI Putri di Geserna TMI Putri dan TMI Putra hari Sabtunya (09/05) di Auditorium TMI Putra.

Sebelum kegiatan prosesi Tasyakkur yang dilaksanakan pada malam harinya (19.00 s/d selesai), pada sore harinya dilaksanakan acara Silaturrahim Wali Santri/Wati peserta Tasyakkur bersama Majelis Kyai Pondok Pesantren AL-AMIEN PRENDUAN. jqh pi 2015

Dalam sambutannya, KH. Maktum Jauhari, MA selaku Pimpinan dan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan menegaskan, “Pertama, untuk senantiasa bersyukur atas nikmat ALLAH SWT. khususnya yang berkaitan dengan perolehan hafalan Al-Qur’an. Kedua, Jangan pernah puas dengan perolehan hafalan Al-Qur’an dan Ketiga, Jangan sombong dengan perolehan hafalan Al-Qur’an, tapi harus bisa menjaganya, baik hafalannya ataupun pengamalannya.

Adapun yang menjadi peserta acara Tasyakkuran JQH tahun ini untuk Ma’had TMI Putri berjumlah 46 orang dengan rincian:  Juz ‘Amma sebanyak 31 orang, 5 Juz sebanyak 7 orang, 10 Juz sebanyak 5 orang, dan 30 Juz sebanyak 3 orang. Sedangkan untuk Ma’had TMI Putra berjumlah 108 orang dengan rincian: Juz ‘Amma sebanyak 62 orang, 5 Juz sebanyak 30 orang, 10 Juz sebanyak 4 orang, 15 Juz sebanyak 1 orang, 20 Juz sebanyak 6 orang, 25 Juz sebanyak 1 dan 30 Juz sebanyak 4 orang.

Semoga kita semua termasuk ke dalam keluarga Allah dan orang-orang yang diistimewakan oleh-Nya, amiin yaa rabbal ‘alamiin..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.