Maklumat No: 019/TMI/A.1/I/2025

Assalamualaikum Wr. Wb.

Diumumkan kepada seluruh santri/wati TMI Al-Amien Prenduan dan orang tua/walinya, bahwa Ujian Akhir Tahun 1445/1446 Η. (2024/2025 M.), insya Allah akan dilaksanakan dengan jadwal, waktu, dan ketentuan-ketentuan sebagai berikut:

1. Jadwal kegiatan diatur sebagai berikut:

2. Syarat-syarat untuk mengikuti Ujian Akhir Tahun adalah sebagai berikut:

  • Harus dinyatakan “Lulus” dalam ujian SKIA dan pemeriksaan Mufakkiroh serta melengkapi buku-buku wajib (muqarrarat).
  • Mencapai target nilai minimal 50 dalam Ujian Murojaah Ammah Semester II untuk semua mata pelajaraan. (Santri yang belum mencapai target nilai minimal, diwajibkan mengikuti Ujian Remedial).
  • Melunasi pembayaran wajib pondok, antara lain: (1. Iuran Pondok bulan Rajab s.d. Ramadhan 1446 H (3 bulan); 2. Uang Makan/Indekost bulan J. Tsaniyah s.d. Sya’ban 1446 H (3 bulan); 3. Uang Kalender 2025 Rp 35.000; 4. Warkat Rp 50.000.) (Pelunasan pembayaran di atas ditarik dari saldo tabungan santri/wati. Santri/wati yang belum memenuhi syarat-syarat tersebut tidak diperkenankan pulang berlibur)

3. Selama pelaksanaan Ujian Akhir Tahun berlangsung, kunjungan orang tua/wali santri ke pondok ditutup sementara waktu.

4. Kepada orang tua/wali dimohon secara ikhlas mendoakan putra-putrinya agar diberi kesuksesan dalam mengikuti ujian akhir tahun ini.

Demikianlah maklumat ini disampaikan untuk mendapat perhatian dari semua pihak, sehingga tujuan-tujuan pendidikan bisa tercapai secara maksimal, seiring dengan taufiq, hidayah dan maunah Allah SWT. Amin.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Maklumat No: 019/TMI/A.1/I/2025 tentang Pelaksanaan Ujian Akhir Tahun Ajaran 1445/1446 H. (2024/2025 M.) bisa diunduh di sini.